Senin, 03 Agustus 2015

Penjual Batu Akik yang Ulung



Tentu saja kata Batu akik sudah tidak asing lagi dikalangan masyarakat. Salah satu stand batu akik di Monumen Mandala Makassar dikerumuni oleh masyarakat, khususnya kaum Adam. Pemilik Stand Bapak Malik asal Sorong Papua ini tiba di Makassar sejak 3 hari yang lalu.
“Daftar stand baru dua hari yang lalu, saya dapat berita dari Papua itu mulai bulan Februari  kemarin, kebetulan juga saya memiliki chanel teman-teman yang berjualan di sini, jadi saya tinggal kontak dia, setelah itu dia yang urus semuanya di sini, yaah kita tinggal terima jadi saja. Kalau soal Sewa stand sampai penutupan selama 5 hari itu 3 juta, ukurannya seperti ini 2x3” ungkapnya.
“Saya beli batu Akik di sini yaah karena Pak malik ini satu daerah sama saya, jadi yah harganya juga harga teman, 100 ribu satu buah” kata salah satu pembeli di Stand Malik.
Pak Malik juga mengungkapkan penghasilan selama 2 hari pameran bazar sudah menghampiri 10 juta. Beliau bisa disebut sebagai penjual Batu Akik Ulung karena telah berjualan batu akik keliling Nusantara.  “Saya berharap agar pengunjung semakin banyak, penjualan makin bagus dan ramai, serta Muktamar kali ini berjalan makin sukses” jelasnya. (03/08). reporter Nur Faizah A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar