Jumat, 31 Juli 2015

Angkatan Muda Muhammadiyah dari Timur Indonesia

Eka Fitria Muin(Foto :Muhammad Luqman)



Eka Fitria Muin adalah salah satu Angkatan Muda Muhamadiyah yang baru tiba dari Papua dan langsung ke Pusat Dakwah Muhammadiyah sungguminasa Gowa, Sulsel sore tadi.Jum'at 31 Agustus 2015.      





Eka adalah aktivis di salah satu Kampus Muhammadiyah di Sorong dan dia datang bersama dengan  rombongan Pimpinan Asyiyah dan Nasyiyah  dan 20 orang lainnya dari Papua.
" Saya dari Sorong tapi orang Pangkep dan yang pastinya mabuk yach karna naik kapal (sambil tersenyum), dan kami datang bersama rombongan sebanyak 23 orang ,terdiri dari bunda Asyiyah, nasyiyatul asyiyah dan saya sendiri dari  cabang IMM beserta rombongan yang lain, "ujar perempuan berdarah bugis ini".
 Motivasi dia dalam Muktamar kali ini adalah bagaimana menyambung silaturrahim dan menambah wawasan.
" Motivasi kami dalam muktamar kali ini adalah petama,silaturahim. kedua,menambah wawasan karna setiap orang yang kami temui wawasan mereka berbeda dengan wawasan kami, otomatis kami punya chanel ke makassar dan jawa, dan harapan saya dalam muktamar kali ini adalah membawa wawasan saya lebih baik,lebih maju dan bisa saya bagikan ke teman-teman saya yang ada di Timur Indonesia sana. "ujar Kabid keilmuan IMM sorong ini, Eka Fitria Muin ".

Hal tersebut di sampaikan saat Tim media centre Muktamar Muhammadiyah ke 47 mewawancarai di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Sungguminasa Gowa,Sulsel sore tadi. Jum'at 31 Agustus 2015.(Muhammad Luqman/  Abdul Kadir)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar